Danramil 0824/16 Tanggul Pimpin Upacara Bendera MTsN 3 Tanggul, Bentuk Disiplin Siswa

    Danramil 0824/16 Tanggul Pimpin Upacara Bendera MTsN 3 Tanggul, Bentuk Disiplin Siswa

    JEMBER - Dalam membentuk disiplin siswa, Sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 (MTsN 3) Tanggul bekerjasama dengan Koramil 0824/16 Tanggul.

    Dalam amanatnya Danramil 0824/16 Tanggul Kapten Inf Abd Munthalib mengajak adik-adik untuk membiasakan disiplin dalam pembelajaran sehari-hari dalam kehidupan dirumah.

    Kedisiplinan akan membentuk diri kita menjadi manusia yang lebih baik, dan perlu diketahui bahwa adik-adik ini merupakan kader generasi bangsa, kalianlah yang akan menggantikan kita yang berkiprah sekarang ini, sehingga adik-adik harus menempuh perjalanan kariernya dengan disiplin sehingga kelak menjadi generasi berkualitas. Ujar Danramil dihadapan 500 siswa-siswi yang mengikuti upacara bendera tersebut.

    Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, dalam konfirmasinya mendukung kegiatan Koramil jajarannya yang bersinergi dengan sekolah-sekolah.

    Para pelajar adalah kader generasi muda Bangsa Indonesia yang harus mendapatkan perhatian kita semua, sehingga kelak mampu bersaing dengan yang lainnya. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/16 Tanggul Pendampingan...

    Artikel Berikutnya

    Yonif Raider 515/K Bersama Koramil 0824/16...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Romo Paulus Kristian Seswantoko: Apresiasi Setinggi-tingginya kepada Polri dan TNI atas Dedikasi Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru
    Kompolnas Apresiasi Polri Atas Keberhasilan Operasi Lilin 2024
    Ketua Forum Studi Transportasi Apresiasi Polri Dalam Kelancaran Nataru 2024-2025
    Realisasi Anggaran MA Selama 2024

    Tags